Matching Fund 2022 Universitas Katolik Darma Cendika, Pemberdayaan Masyarakat Ekonomi Lemah dan Penyandang Disabilitas (Melalui Teknik Bending Triplek)
Kegiatan Matching Fund 2022 Universitas Katolik Darma Cendika Surabaya, berlangsung pada tanggal 12 – 16 September 2022 dan 26 – 30 September 2022 di Roemah Difabel, Jalan MT Haryono No. 266 Semarang. Pada minggu pertama, acara Matching Fund 2022 dibuka dengan sambutan dari Romo Adrian Adiredjo, S.T.L., M.A., S.Th.D. selaku rektor Universitas Katolik Darma Cendika Surabaya via zoom, dan juga perwakilan dari Roemah Difabel Semarang, lalu dilanjutkan dengan perkenalan tim Matching Fund 2022 dari Universitas Katolik Darma Cendika yang terdiri dari 2 dosen dan 5 mahasiswa, dan perkenalan anak-anak dari Roemah Difabel. Kegiatan awal dimulai dengan mencoba praktik bending triplek dan proses lem oleh tim Matching Fund 2022, keesokan harinya pengerjaan tersebut dilakukan bersama-sama tim Matching Fund 2022 dan anak-anak difabel, mulai proses bending triplek dari awal hingga jadi satu produk yaitu berupa 2 buah kursi unfinished yang dikerjakan selama 1 minggu.
Pada minggu kedua, tim Matching Fund 2022 dibantu oleh mahasiswa dari Akademi Teknik PIKA (ATPIKA) Semarang sebanyak 5 mahasiswa, untuk membuat produk dari cetakan sebelumnya, dengan desain yg dikembangkan, seperti ditambahkan sandaran, dan lain-lain. Selama satu minggu, pengerjaan ini dapat menghasilkan 2 meja, yaitu meja tinggi dan meja rendah (coffee table) serta 3 kursi hasil dari pemakaian cetakan sebelumnya.